KARANG TARUNA PEDULI LINGKUNGAN

  • Dec 28, 2023
  • Cepokorejo

Pada hari Minggu, 24 Desember 2023 sekitar jam 15.30 hingga 17.45 ketika semua orang menikmati liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru), namun berbeda dengan para pemuda Desa Cepokorejo yang tergabung dalam keanggotaan Karang Taruna Bina Bhakti Desa Cepokorejo, dengan rasa gotong-royong membersihkan sampah maupun rumput yang mengganggu penguna jalan, tepatnya disepanjang jalan poros penghubung Desa Cepokorejo, Desa Wangun dan Desa Pliwetan. Tujuan awalnya adalah untuk membersihkan area tepi jalan yang menggangu aliran air sehingga mengakibatkan air menggenang dijalan, karena hal itu mengganggu pengguna jalan serta dapat mempercepat kerusakan pada aspal jalan.

Para pemuda ini yang hanya terdiri dari 5 orang saja yakni : Suwar Zainul Muttaqin, Eja Putra Alam, Yudha Asthena, Agus junianto serta Putro Sazyunus selaku Sekretaris Desa Cepokorejo bersama-sama melaksanakan penggalian dibeberapa titik yang dirasa berpotensi terjadinya penggenangan air hujan untuk di alirkan di saluran air yang ada di samping kanan kiri jalan.

Dengan adanya kegiatan ini semoga menjadi contoh bagi warga-warga yang lain untuk lebih peduli dengan lingkungan sekitar. Karena kalua bukan diawali dari diri kita maka siapa lagi yang akan peduli dengan lingkungan sekitar.